Makna & Manfaat CSR
Definisi dari Corporate Social Responsibility (CSR) itu sendiri telah dikemukakan
oleh banyak pakar.
“A business
acts in a socially responsible manner when its decisions and actions account
for and balance diverse stakeholder interest.” –Maignan & Ferrel, 2004
“Essentially
a concept whereby companies decide voluntarily to contribute to better society
and a cleaner environment.” –The European Commisions
“Profit,
People, Planet.” –The Concept of the Triple Bottom Line (John Elkington, 1997)
Dalam pengaplikasiannya yang sudah mulai gencar dan kontinu yang dilakukan di Indonesia, setelah sebelumnya mendapatkan pro & kontra. CSR sendiri mempunyai banyak manfaat bagi perusahaan yang menjalankannya.
Menurut definisi yang dikemukakan oleh THE
JAKARTA CONSULTING GROUP, tanggung jawab sosial ini diarahkan baik ke dalam
(internal) maupun ke luar (eksternal) perusahaan. Ke dalam berarti para
pemegang saham yang mengharapkan profitabilitas yang optimal serta pertumbuhan
perusahaan sehingga kesejahteraan masa depan akan mengalami peningkatan. Selain
itu pula diarahkan pada karyawan yang bekerja keras, berkontribusi, dan
berkorban untuk aktivitas perusahaan. Ke luar, tanggung jawab sosial ini
berkaitan dengan peran perusahaan sebagai pembayar pajak dan penyedia lapangan
kerja, meningkatkan kesejahteraan dan kompetensi masyarakat, serta memelihara
lingkungan bagi kepentingan generasi mendatang. Perusahaan juga bertanggung
jawab untuk berpartisipasi dalam usaha guna meningkatkan kesejahteraan dan
kompetensi masyarakat, serta pemeliharaan kualitas lingkungan tempat perusahaan
beroperasi.
Internal Responsibilities; Towards
shareholders in terms of profit and growth; towards employee in terms of
employment and career challenges which are mutually beneficial.
External Responsibilities; Company as tax prayer and quality-job provider; increasing
welfare and competence of the society (in company related and non-related
area); preserving the environment for future generation.
Dari sisi perusahaan terdapat berbagai manfaat
yang dapat diperoleh dari aktivitas CSR.
Pertama, mengurangi resiko dan tuduhan
terhadap perlakuan tidak pantas yang diterima perusahaan. Perusahaan yang
menjalankan tanggung jawab sosialnya secara konsisten akan mendapatkan dukungan
luas dari komunitas yang telah merasakan manfaat dari berbagai aktivitas yang
dijalankannya. CSR akan mendongkrak citra perusahaan, yang dalam rentang waktu
panjang akan meningkatkan reputasi perusahaan. Manakala terdapat pihak-pihak
tertentu yang menuduh perusahaan menjalankan perilaku serta praktik-praktik
yang tidak pantas, masyarakat akan menunjukkan pembelaannya. Karyawan pun akan
berdiri di belakang perusahaan, membela institusi tempat mereka bekerja.
Kedua, CSR dapat berfungsi sebagai
pelindung dan membantu perusahaan meminimalkan dampak buruk yang diakibatkan
suatu krisis. Demikian pula ketika perusahaan diterpa kabar miring atau bahkan
ketika perusahaan melakukan kesalahan, masyarakat lebih mudah memahami dan
memaafkannya.
Ketiga, keterlibatan dan kebanggaan karyawan.
Karyawan akan merasa bangga bekerja pada perusahaan yang memiliki reputasi yang
baik, yang secara konsisten melakukan upaya-upaya untuk membantu meningkatkan
kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat dan lingkungan sekitarnya.
Kebanggaan ini akhirnya akan menghasilkan loyalitas, sehingga mereka merasa
lebih termotivasi untuk bekerja lebih keras demi kemajuan perusahaan. Hal ini
akan berujung pada peningkatan kinerja dan produktivitas.
Keempat, CSR yang dilaksanakan secara
konsisten akan mampu memperbaiki dan mempererat hubungan antara perusahaan
dengan para stakeholder-nya.
Pelaksanaan CSR secara konsisten menunjukkan bahwa perusahaan memiliki
kepedulian terhadap pihak-pihak yang selama ini berkontribusi terhadap
lancarnya berbagai aktivitas serta kmajuan yang mereka raih. Hal ini
mengakibatkan para stakeholder senang
dan merasa nyaman dalam menjalin hubungan dengan perusahaan.
Kelima, meningkatnya penjualan seperti
terungkap dalam riset Roper Search Worldwide, yaitu bahwa konsumen akan lebih
menyukai produk-produk yang dihasilkan oleh perusahaan yang konsisten
menjalankan tanggung jawab sosialnya sehingga memiliki reputasi yang baik.
Dan keenam, insentif-insentif lainnya
seperti insentif pajak dan berbagai perlakukan khusus lainnya. Hal ini perlu
dipikirkan guna mendorong perusahaan agar lebih giat lagi menjalankan tanggung
jawab sosialnya.
Manfaat CSR
Manfaat CSR
(Source: Susanto, A. B. 2009. Reputation-Driven Corporate Social Responsibility: Pendekatan Strategic
Management dalam CSR. Esensi Erlangga Group. Hal 10-16)
× 『rui@96yR』【butterflyuu】 ×
増原 紀花
Komentar
Posting Komentar